Pages

Sederhana tapi Penuh Makna

9 April 2014
Semangaaat pagi man-teman. :D
Berawal dari status sebagai mahasiswa rantau di negeri orang yang mengharuskan mengisi form A5 dan memilih di daerah rantau. Ya, diawali dengan pengisian online A5 kemudian mengambil form A5 di sekre BEM Unpad dan jreng jreng jreng, ternyata dan ternyata saya kebagian nyoblos di TPS 13 Desa Cisempur Jatinangor. Dimanakah itu? Ga tau sama sekali. Dan Allah SWT memang Maha Segalanya, Maha Kuasa. Allhamdulilah saya dipertemukan dengan teman kostan yang sama-sama di Desa Cisempur, nah saya juga ajak teman-teman di Statistika yang sama-sama di Desa Cisempur dan Desa Jatiroke yang katanya sih Desanya berdekatan, dan berangkatlah pasukan MIPA bersama pasukan FARMASI. Hehe. #Yeaaaaa, kemudian kami berangkat pukul 10.30 berkumpul di Bungamas, nah loh kenapa siang amat? Soalnya sebagai Daftar Pemilih Tambahan nyoblosnya setelah DPT (Daftar Pemilih Tetap), ya alhasil kita nyoblos siangan. Dan kita nyewa angkot bareng-bareng, nyewa angkot buat Desa Cisempur dan Desa Jatiroke, jadi ada dua angkot, kemudian kami diantarkan ke TPS masing-masing, karena meski satu Desa namun TPS kita berbeda-beda. Dan hari ini ternyata menyadarkan  kita-kita bahwa Jatinangor begitu luas, perjalanan ke Desa Cisempur yang kemudian dilanjutkan jalan kaki ke TPS ternyata tidak cukup dekat haha yah lumayan lah olahraga dikit. :D Dan Allhamdulilah di TPS saya kebetulan saya langsung kebagian nyoblos, jadinya tidak menunggu lama. Kemudian kami berkumpul lagi, dan pulang bareng nyewa angkot lagi, dan diperjalanan hujan. Waaaah mengesankan, haha Cukup banyak pengalaman yang didapatkan di Pemilu Legislatif pertama ini, terutama tentang kesabaran dan menambah banyak teman yang kece-kece. :D Semoga apa yang kami lakukan di hari ini bersama-sama tak pernah sia-sia. Semoga Indonesia menjadi lebih baik. Aamiin. Detik-detik yang cukup singkat, sederhana tapi penuh makna.

Catatan : Dimulai dari tulisan ini saya memindahkan tulisan-tulisan saya dari tumblr karena kurang efektif ketika mempunyai beberapa blog. :D


0 komentar:

Posting Komentar